Demi Feng Sui Positif, Tebing Tinggi di Cat Hijau
Tuesday, August 4, 2015
Add Comment
![]() |
Pria mengecat tebing. Foto |
Dengan Qi yang positif, maka rejeki dan nasib baik akan menghampiri. Maka tidak heran jika banyak sekali bangunan yang ada di Tiongkok, memperhatikan elemen-elemen Feng sui berupa kayu, tanah, logam, api dan air.
Feng shui juga telah menjadi bisnis yang serius, bagi sebagian orang di Tiongkok. Dan yang terbaru ini cukup ekstrem, di mana warga ini mengecat tebing yang sangat curam dan tinggi dengan cat berwarna hijau, untuk memperbaiki nasib.
Penduduk di daerah Qijiang dari Chongqing menutupi seluruh tebing yang tadinya berwarna putih dengan cat hijau, hal ini dilakukan karena mereka yakin, jika pengaruh negatif feng sui bisa dihindari dengan cara ini.
![]() |
Tebing berwarna hijau yang dicat. |
Namun pemerintah setempat kini menyelidiki kasus tersebut, untuk menentukan tingkat kerusakan yang telah dilakukan orang-orang ini. Namun Zhigang tidak melihat adanya kerusakan dengan apa yang mereka lakukan.
"Saya pikir itu (tebing) terlihat baik setelah dilapisi cat, apa yang benar atau salah tentang hal itu?" kata Zhingang yang kami kutip dari Shanghaiist.
Loading...
0 Response to "Demi Feng Sui Positif, Tebing Tinggi di Cat Hijau"
Post a Comment